CPNS 2019, Rincian Formasi di Purbalingga, Banyumas dan Cilacap 

Tenaga pendidikan paling banyak dibutuhkan

Purbalingga, IDN Times - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 akan dibuka 11 November. Pendaftaran dilakukan secara online melalui sscasn.bkn.go.id

Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kabupaten Purbalingga, Heriyanto, mengatakan, Purbalingga belum mengumumkan ke publik karena masih menunggu instruksi dari pemerintah pusat.

Baca Juga: 9 Bocoran Persiapan Daftar CPNS 2019, Jangan Abaikan Hal Sepele Ini

1. Purbalingga buka sebanyak 477 formasi

CPNS 2019, Rincian Formasi di Purbalingga, Banyumas dan Cilacap Istimewa

Purbalingga sendiri mendapat kuota 477 formasi. Dari formasi sebanyak itu, formasi untuk guru mendapat porsi terbesar.

"Guru paling banyak, 411 guru. Ada guru kelas (SD), guru mapel (SMP), guru penjaskes, dan guru PAI," kata dia.

Selain itu, juga ada formasi untuk tenaga kesehatan dan tenaga teknis lain. Tenaga kesehatan ada sebanyak 48 formasi dan tenaga teknis sebanyak 16 formasi.

Ia mengatakan, Purbalingga mengusulkan 700 formasi ke pemerintah pusat. Namun, dari usulan itu, hanya 477 formasi yang dikabulkan. "Tata cara penerimaan masih sama seperti sebelumnya, tapi untuk pastinya masih menunggu kebijakan BKN," ujar dia.

2. Banyumas terima 377 formasi paling banyak tenaga pendidikan

CPNS 2019, Rincian Formasi di Purbalingga, Banyumas dan Cilacap twitter.com/bkngoid

Sementara untuk Kabupaten Banyumas menerima 377 formasi. Banyumas juga paling banyak diisi tenaga pendidikan. "Kami usulkan 3.500, dikasih 377," kata Kepala BKD Banyumas, Achmad Supartono.

Achmad Supartono mengatakan, formasi sejumlah itu terdiri atas tenaga kependidikan sebanyak 275, tenaga kesehatan 96, dan tenaga teknis enam formasi.

"Kami baru saja berkoordinasi untuk mementukan tempat. Sementara kami bekerja sama dengan Unsoed. Masih dihitung berapa anggarannya, nanti kalau mungkin baru diputuskan," kata dia.

3. Cilacap paling banyak terima CPNS di Jawa Tengah

CPNS 2019, Rincian Formasi di Purbalingga, Banyumas dan Cilacap IDN Times/Humas Pemkab Kutim

Sementara Kabupaten Cilacap mendapat formasi paling banyak, yaitu 815 formasi. Sedangkan Kabupaten Banjarnegara mendapat 400 formasi.

Berdasar publikasi BKN, tahap berikutnya setelah pendaftaran yaitu verifikasi berkas yang direncanakan tanggal 13 November. Pendaftaran ditutup tanggal 24 November.

Sementara selekai kompetensi dasar direncanakan Februari 2020. Sedangkan seleksi kompetensi bidang direncanakan Maret 2020.

Baca Juga: CPNS 2019 Buka Formasi Khusus untuk Disabilitas, Diaspora dan Cumlaude

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya