Berkah Ramadan, 173 Warga Jateng Tidak Lagi Nyalur Listrik ke Tetangga
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Semarang, IDN Times - Sebanyak 173 warga kurang mampu di Jawa Tengah mendapat penyambungan listrik gratis di bulan Ramadan. Bantuan dari donasi karyawan PLN itu diberikan di tiga kabupaten dan kota di Jawa Tengah.
1. Donasi untuk bantuan sambungan listrik gratis capai Rp 79,8 juta
Pelanggan yang telah menerima bantuan listrik gratis melalui Program Ramadan Berbagi di Provinsi Jawa Tengah itu terbagi atas 35 orang di Kota Semarang, 50 orang di Kabupaten Kendal, dan 78 orang dan 10 rumah ibadah di Kota Surakarta.
“Penyambungan listrik gratis ini adalah bagian dari Program Ramadan Berbagi yang merupakan bentuk kepedulian dari pegawai PLN yang telah menyisihkan rezeki untuk membantu masyarakat yang rumahnya belum teraliri listrik. Selain itu, juga sebagai wujud komitmen dalam menerangi negeri,” General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Tengah dan DIY, M Irwansyah Putra dalam keterangan resmi, Jumat (7/5/2021).
Sampai dengan April 2021, total donasi yang terkumpul sebesar Rp 79,8 juta. Dana tersebut digunakan untuk biaya penyambungan, token perdana, Sertifikat Laik Operasi (SLO), dan instalasi. Adapun, untuk pemakaian listrik tetap dibayar oleh pelanggan sesuai dengan pemakaiannya.
Baca Juga: Diperpanjang, Begini Cara Dapat Stimulus Listrik PLN April-Juni 2021
2. Melalui program TJSL 134 orang juga terima sambungan listrik gratis
Editor’s picks
Selain Program Ramadan Berbagi PLN juga melaksanakan program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) untuk memberikan bantuan penyambungan listrik gratis kepada 134 orang yang terbagi atas di Kabupaten Tegal (6 orang), Kabupaten Brebes (27 orang), Kabupaten Jepara (10 orang), dan KabupatenTemanggung (91 orang). Adapun, pemberian bantuan itu dilaksanakan pada akhir Mei dan awal Juni 2021.
"Penyalaan sambungan listrik ini diharapkan akan bermanfaat untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat sekaligus menjadi berkah bagi mereka yang membutuhkan," imbuh Irwansyah.
Sementara secara simbolis penyalaan listrik dilakukan langsung oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo di Kota Semarang pada Kamis (6/5/2021) didampingi Kepala Dinas ESDM Jawa Tengah, Sujarwanto Dwiatmoko.
3. Masih ada rumah warga di tengah kota belum teraliri listrik
Ganjar menyampaikan apresiasi kepada PLN atas bantuan yang diberikan. "Terima kasih PLN sudah membantu, mereka bisa nyala (listriknya). Sedikit ironis di tengah kota masih ada yang nyalur, sehingga bantuan dari PLN menjadi penting. Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dan bisa lebih produktif,’’ ujarnya.
Salah satu penerima bantuan, Farida mengaku selama 14 tahun menyalur listrik dari orang tuanya. Dengan bantuan ini ia merasa senang telah memiliki listrik sendiri. "Terima kasih kepada PLN yang telah memberi bantuan kepada kami, yang dulunya belum punya listrik sendiri sekarang sudah punya,’’ ungkapnya.
Baca Juga: Cara Cek Tagihan Listrik Lewat WA dan PLN Mobile, Tak Hanya di PLN 123