12 PPS dan Petugas Coklit KPU Blora Positif Virus Corona

Mereka tersebar di 16 kecamatan se-Kabupaten Blora

Laporan dari Kontributor Widyo Atmojo

Blora, IDN Times - Sebanyak 12 petugas Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Blora terkonfirmasi positif virus corona (COVID-19). Hal itu diketahui dari hasil uji laboratorium swab Polymerase Chain Reaction (PCR) terhadap mereka.

1. Mereka selama ini tak pernah bertemu

12 PPS dan Petugas Coklit KPU Blora Positif Virus CoronaIlustrasi aktivitas petugas coklit. IDN Times/ Indah Permata Sari

Ketua KPUD Kabupaten Blora, Muhammad Khamdun menyebut dua belas petugas tersebut tidak berada satu kantor. Bahkan mereka yang positif COVID-19 tidak pernah bertemu satu sama lain dalam satu kesempatan.

"Mereka tidak berada di satu kantor KPUD, jumlah 12 orang itu tersebar di 16 kecamatan. Jadi semenjak diumumkan ada pandemik virus corona, kita belum pernah mengadakan suatu pertemuan. Ketemu dalam tahapan saja belum pernah," kata Khamdun saat dihubungi IDN Times, Jumat (24/07/2020).

Baca Juga: Purnomo Positif COVID-19, Wali Kota Solo dan Puluhan Wartawan Tes Swab

2. KPU Blora menolak munculnya klaster baru COVID-19

12 PPS dan Petugas Coklit KPU Blora Positif Virus CoronaIlustrasi suasana pandemik COVID-19. ANTARA FOTO/REUTERS/Jalil Ahmad

Adapun 12 orang yang terpapar COVID-19 mereka adalah jajaran KPUD Kabupaten Blora untuk Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) atau petugas Coklit.

Khamdun menolak jika temuan kedua belas anggotanya yang positif langsung ditetapkan sebagai klaster KPUD Blora.

"Jadi kami menolak jika ada sebutan klaster KPUD Blora, selain itu 12 orang petugas itu belum pernah bertemu satu sama lainnya," jelasnya.

3. Mereka menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing

12 PPS dan Petugas Coklit KPU Blora Positif Virus CoronaIlustrasi Ruang Isolasi Mandiri COVID-19 di Gresik, Jawa Timur. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Temuan 12 petugas KPUD Blora terkonfirmasi positif virus corona dari 3.918 orang yang dilakukan rapid test oleh Dinas Kesehatan setempat. Hasilnya, dari jumlah itu terdapat 136 orang dinyatakan reaktif positif COVID-19.

Sebanyak 25 orang dari 136 orang yang mengikuti swab test terkonfirmasi positif dimana 12 adalah petugas KPUD Blora.

Menurut Khamdun saat ini mereka menjalani isolasi mandiri di rumah dan dilarang terlibat atau melakukan kegiatan tahapan pemilihan.

Baca Juga: Wakil Walkot Solo Purnomo Kena Corona, Tak Rasakan Gejala Sama Sekali 

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya